Posts

Showing posts from 2013

#NuriDiJepang. Waktu dan Cerita Singkat di Jepang

Image
Sebenernya gue bukan orang yang tahan dan suka musim dingin meskipun gue suka melihat salju. Saat mendarat di Tokyo, suhu saat itu mencapai 8 derajat Celsius. Sama seperti gue menjalani hari pertama di London bulan Oktober lalu tapi yang di London lebih menyebalkan karena angin berhembus tanpa ampun disertai kabut dan hujan ringan sepanjang hari. Tapi berhubung ini dalam rangka liburan keluarga, jadi gue mencoba untuk menikmati meskipun gue ngga menghasilkan foto banyak. Selamat membaca. Touch down, Japan! Di trip ini gue ngga beli sim card lokal, gue mengandalkan wifi gratis yang ada di setiap hotel untuk berkomunikasi maupun online social media . Kali ini gue motret pakai kamera Nikon D700 + lensa 35mm f/1.4G tapi gue pake f/2.8 di semua foto. Maklum kalo fotonya kurang greget, karena gue kurang punya waktu buat "pendekatan" dengan objek khususnya dengan orang lokal. Siluet Nyokap Asakusa Kannon Temple, Tokyo. Asakusa Kannon Temple, Tokyo. Asakusa Kannon Temple, Tokyo. Hot

#NuriDiLondon. Berkunjung Ke Rumah Sang Detektif dan Mengejar Sang Musisi Melankolis

Image
Awalnya ibu berusia 40 tahun itu berniat untuk menitipkan tasnya karena dia harus mengambil kopinya yang sudah jadi, tetapi karena kami berdua sama-sama orang Asia Tenggara yang bisa bercakap dalam bahasa Inggris, akhirnya kami ngobrol panjang lebar sampai boarding call. Ibu itu bernama Lorna, asli Phillipina. Dari bercakap mengenai jilbab sampai kebaya yang akan gue pakai untuk pernikahan gue nanti. Beliau takjub dengan pakaian adat jawa yang gue perlihatkan melalui sebuah foto. Dia bilang, "Pakaian adatmu indah sekali, pasti pesta pernikahanmu nanti akan berkesan seumur hidupmu". Gue tersenyum simpul. Kami mengobrol lama sampai akhirnya kami dipisahkan oleh boarding call. Beliau kembali ke negaranya, sedangkan gue kembali ke Jakarta melalui Dubai. Baiklah, sekarang gue akan membawa loe ke sebuah perjalanan gue yang pada akhirnya gue bertemu dengan Ibu Lorna di bandara Heathrow, London. Ini kunjungan gue ke dua kalinya ke kota London. Katakanlah gue banci konser tingkat lan

Fotografi Perjalanan: Manusia.

Image
Travel Photographer di Indonesia sudah banyak tapi mungkin aku bukan salah satunya karena merasa ngga begitu jago dalam dunia fotografi #pppfffttt. Jadi di sini aku pengen sharing beberapa cara aku dalam travel photography. Yang harus kita pelajari pertama kali adalah, dasar-dasar teknik fotografi. Aku anggep kalian udah belajar #DITOYOR. Aku menggunakan kamera Nikon D700 dan lensa Nikkor 24-70mm f/2.8G ED N untuk traveling karena range nya pas, tapi sayangnya berat minta ampun. Badan aku kecil soalnya. Semakin kecil angka diafragma pada lensa, justru dikatakan bukaannya semakin besar. Kenapa begitu? Coba lihat gambar di bawah ini. Sumber : http://noelombrog.wordpress.com/my-hobbies/photography/photography-lessons-exposure/photography-lesson-the-aperture/ Sama seperti mata, jika kita memicingkan mata, maka semakin jelas pula pandangan kita. Kecuali kita punya rabun jauh tingkat dewa. Itu harus dioperasi biar pandangannya jelas. Aku bakal kasih contoh dari foto yang aku ambil saat tr

#EscapeFromJakarta : Bali

Image
Sebenernya gue pengen ke Bali pas diadakannya Fun Run with UNICEF yang diadakan oleh Hotel Sheraton yang bekerja sama dengan UNICEF, tapi apa daya temen gue kuliah gue, Ayu Vramita, ngajak ke Bali seminggu setelahnya. Gue berangkat tgl 27 September pagi sampai tgl 30 September siang. Karena trip ini hadiah dari kakak, gue dikasih tempat menginap di Hotel Mercure Kuta, bersebelahan dengan Hard Rock Hotel Kuta. Setelah mengetahui acara Sanur Village Festival 2013 via Twitter, akhirnya gue punya tujuan juga di Bali. Setidaknya tidak hanya bermain di pantai Kuta, bikin tattoo temporary, belanja oleh-oleh yang menguras harta pribadi dan lain-lain. "Ayah... Aku maluuuu !" "Tapi nak..."  Anak Pantai Sanur Beberapa foto dari Culture Parade di Sanur Village Festival 2013 Gue termasuk penggila Dark Mocha Frapucinno milik Starbucks. Setelah melihat post di Path milik teman gue, ternyata ada outlet Starbucks di Ubud yang memiliki pemandangan yang tidak biasa. Jadilah gue ke Ub

Sahabat Anak. Ketika Persahabatan Tanpa Batas.

Image
Kadang-kadang, iseng mebawa keberuntungan. Ngga percaya ? Gue iseng-iseng daftar jadi relawan pendamping untuk acara Sahabat Anak. Jadi nanti gue bakal jadi pendamping atau bahkan pengajar untuk anak-anak jalanan, anak-anak terlantar bahkan yatim piatu. Gue pernah tulis di post sebelomnya kalo gue capek dengan fotografi panggung, ya inilah "pelarian gue". Menjadi relawan dalam kegiatan sosial dengan waktu yang terbatas karena gue sambil ngerjain skripsi gue dan gue terancam DO kalo ngga kelar di bulan Juli. Hari Minggu kemarin (28 April 2013), semua pendamping bertemu dengan anak-anak yang akan didampingi. Gue kebagian jadi pendamping di Pondok Gede, ngga begitu jauh dari rumah. Gugup ? BANGET. GILA ! Di kelompok gue, ada 20 anak yang usianya beragam. Ada yang 10 tahun, ada juga yang udah 15 tahun. Kepribadian merekapun beragam. Saat gue memimpin barisan, gue liat satu anak perempuan yang murung, bete dan menendang bahkan memukul temannya saat dia mencoba mengganggunya. Saat

Seoul, Korea Selatan 2011. Ketika Penggemar Ayam Pop Ke Negara K-Pop

Image
Saya yakin, banyak yang ingin ke Korea Selatan setelah demam K-Pop melanda Indonesia, tapi sayangnya saya tidak. Saya cuma gemes sama beberapa boyband K-Pop, tapi ngga ngefans sampai segitunya karena saya lebih ngefans sama Ayam Pop dan Kepala Ikan, bisa bikin kenyang soalnya.  Selain karena belum pernah ke Seoul, saya penasaran sama yang namanya “salju”. Kalau lihat di TV, kelihatannya ngga dingin. Ternyata DINGIN BANGET dan wujud salju sangat mirip dengan es serut, jadi buat kalian yang penasaran dengan salju, lihat saja es serut. Pada bulan Desember 2011, beberapa bulan setelah saya kembali menyandang status jomblo, saya dan keluarga pergi ke Seoul, Korea Selatan, dalam rangka berlibur sekalian merayakan ulang tahun kakak ipar saya yang jatuh tepat pada tanggal 25 Desember. Setelah menempuh perjalanan 4-5 jam dengan pesawat, akhirnya kami sampai di Seoul dan disambut dengan udara dingin, saat itu suhu setempat menunjukkan 10 derajat Celsius. Awalnya saya tidak begitu tertarik ke Ko